SHOPPING CART

close

Cara Membalas Chat Customer Online Shop

Cara membalas chat customer online shop tentu tidak bisa sembarangan atau mereka malah akan kabur dan tidak jadi membeli produk Anda. Hal ini tentu saja menyebalkan apalagi jika customer sudah banyak bertanya dan ujung-ujungnya tidak jadi membeli.

Sebenarnya pertanyaan yang diajukan oleh customer tersebut biasanya untuk memastikan apakah produk tepat untuk mereka atau tidak. Sehingga jawaban dari toko atau dari Anda selaku penjual pastinya bisa mempengaruhi keputusan customer.

Membalas Chat Customer Online Shop (pixabay.com)

Cara Membalas Chat Customer Online Shop

Ketika membalas chat customer pastinya Anda harus memastikan dan meyakinkan calon customer agar mereka benar-benar membeli produk bukan hanya bertanya saja. Selain itu, Anda pun harus berhati-hati agar tidak menyinggung customer atau membuat mereka kesal.
Sebab jika hal tersebut terjadi maka tentunya customer akan meninggalkan toko Anda. Nah, untuk Anda yang penasaran bagaimana cara membalas chat customer, berikut adalah caranya yang patut Anda coba:

Meminta Informasi Lebih Lanjut

Ketika customer memulai chat, mungkin mereka tidak bisa menyebutkan dengan baik apa masalah dan kebutuhan mereka. Karena itu Anda bisa menanyakan informasi lebih lanjut agar bisa memahami masalah atau kebutuhan mereka. Dengan begitu pun maka Anda bisa memberikan solusi atau instruksi yang tepat.

Mengakui Kesalahan

Jika customer mengirim chat mengenai kesalahan yang Anda lakukan, baik pada produk maupun pelayanan maka Anda harus mengakui kesalahan tersebut. Caranya yaitu seperti meminta maaf, menjelaskan kesalahan yang telah dilakukan serta memberikan tindakan tanggung jawab atas kesalahan tersebut.

Menolak Permintaan

Jika sekiranya customer meminta untuk menurunkan harga, tentu saja Anda tidak bisa langsung mengatakan tidak. Sebagai gantinya Anda bisa menyatakan permintaan maaf, lalu menyampaikan bahwa harga tidak bisa diturunkan. Kemudian Anda juga bisa menawarkan produk lain yang serupa namun dengan harga yang murah.

Itulah sedikit cara membalas chat customer online shop yang bisa Anda terapkan. Jika Anda bisa membalas chat customer dengan tepat pastinya mereka juga akan merasa puas dan bisa memberikan dampak baik.

Tags:
WhatsApp Chat WhatsApp