SHOPPING CART

close

Tips Cara Memasarkan Bisnis PPOB (Payment Point Online Bank)

Sebelumnya, apa itu bisnis PPOB? PPOB kepanjangan dari Payment Point Online Bank, adalah adalah Suatu usaha jasa / layanan secara online system dimana perbankan ditunjuk sebagai fasilitator oleh sebuah perusahan provider (PLN dan TELKOM) sebagai tempat pembayaran tagihan bagi pelanggannya

Memasarkan bisnis PPOB bisa dilakukan offline atau pun online, hal ini tergantung dari peluang yang didapat masing-masing orang. Terkadanag ada orang yang menemui lokasi strategi sehingga sangat cocok untuk memulai bisnis PPOB offline, ada juga yang berpikir bisnis PPOB online akan lebih menguntung. Namun sebagian juga ada yang memilih untuk menjalankan keduanya. Apapun itu, jika PPOB dijalankan dengan sungguh-sungguh dan konsisten, hasilnya pasti akan menguntungkan.

Berikut adalah cara memasarkan bisnis PPOB offline dan online.

Cara memasrkan bsinis PPOB offline

1. Cari lokasi strategis

Lokasi yang paling strategis untuk bisnis PPOB adalah lokasi yang padat akan penduduk, karena penduduk sekitar merupakan pelanggan dan calon pelanggan, sehingga akan sangat menguntung. Perhatikan juga lokasi sekitar pastikan tidak ada loket serupa.

2. Tempat loket yang menarik

Buat tempat loket yang dapat menarik minat pengunjung seperti, mengecat loket dengan rapi, memasang banner yang menarik, membersihkan tempat loket dan daerah sekitarnya, dan lain-lain.

3. Layanan paling lengkap

Berusahalah untuk memberikan layanan transaksi paling lengkap dibanding loket lainnya atau sesuaikan layanan transaksi dengan kebutuhan yang biasanya digunakan penduduk sekitar, sehingga penduduk sekitar akan merasa terbantu dengan hadirnya loket anda.

4. Pelayanan & transaksi cepat

Berusahalah memberikan pelayanan yang mudah dan cepat, karena banyak pelanggan yang menyukai pelayanan yang cepat dan mudah. Terutama dalam hal transaksi, pastikan koneksi anda selalu stabil dan menggunakan jaringan yang kuat dan terpercaya, sehingga server jarang mengalami down atau lambat.

5. Pasar potensial

Keuntungan yang anda dapatkan berdasarkan jumlah transaksi bukan besarnya transaksi, jadi targetkan pasar utama anda untuk kalangan menengah ke bawah, karena mereka biasanya melakukan transakasi kecil-kecil dan jarang untuk melakukan transaksi besar sekaligus.

Itulah beberapa tips cara memasarkan bisnis PPOB secara offline, cara di atas dapat anda lakukan jika anda pikir lebih menguntungkan menjalankan bisnis PPOB offline di tempat anda.

Cara memasrkan bsinis PPOB online

Untuk memasarkan binsis PPOB secara online cukup sederhana karena yang anda butuhkan hanyalah sebuah website, bukan hanya website biasa namun website yang didesain khusus untuk bisnis PPOB dilengkapi dengan fitur-fitur yang mendukung seperti fitur transaksi online, cek tagihan, informasi pembayaran, dan lain-lain. Dengan memanfaatkan perkembangan internet ini, pembayaran untuk berbagai macam kebutuhan pasti menjadi lebih mudah.

Selain itu, dengan membuat website PPOB anda juga dapat menjangkau pelanggan yang lebih luas, tidak hanya di daerah sekitar seperti binsis PPOB offline.

Berikut adalah beberapa tipsnya:

Pilih pengembang website PPOB yang terpercaya

Ada berbagai pengembang website di luar sana, namun hanya beberapa pengembang yang berpengalaman dalam pembuatan dan pengembangan website PPOB. Untuk lebih spesifik carilah di Google dengan katakunci “jasa website PPOB”.

Buat aplikasi khusus

Banyak pengembang yang dapat membuatkan aplikasi PPOB, dengan tersedianya aplikasi, transaksi mejadi lebih mudah dan cepat.

Berikan tutorial cara transaksi secara online

Banyak orang yang belum mencoba transaksi online karena bingung bagaimana caranya, namun jika mereka sudah tahu caranya, mereka pasti akan ketagihan dengan kemudahan yang diberikan dengan transaksi secara online. Untuk itu ajari atau sediakan tutorial sebagai cara untuk menarik minat calon pelanggan.

Tags:

0 thoughts on “Tips Cara Memasarkan Bisnis PPOB (Payment Point Online Bank)

Leave a Reply

Your email address will not be published.

WhatsApp Chat WhatsApp